Advertisement
Matalensanews.com - Sebuah ledakan didepan kantor KUA Sidareja, Jalan Masjid No 5 Desa/Kecamatan Sidareja, Kabupaten Cilacap menggegerkan warga sekitar, Rabu (5/6) sekira pukul 03.00 Wib. Dari kabar di terima, ledakan tersebut bersumber dari sebuah tabung gas 3 kg. Hingga saat ini petugas masih menyelidiki motif peledakan tabung gas tersebut. Dugaan sementara berdasarkan tulisan yang berada di selebaran, ledakan tersebut dipicu karena pelaku sakit hati dengan salah satu tokoh agama setempat.(Bim/red)