Advertisement
![]() |
Sumber : Kemhan,KemhanRI,Universitas Pertahanan |
Demikian dikatakan Menteri Pertahanan Republik Indonesia H Prabowo Subianto didampingi Wakil Menhan RI Sakti Wahyu Trenggono beserta Sekjen Kemhan RI Laksdya TNI Dr. Agus Setiadji, Irjen Kemhan RI Letjen TNI Ida Bagus Purwalaksana S.I.P., M.M., Senin (9/3) di Universitas Pertahanan, Sentul, Bogor.
Menhan RI menekankan, Unhan dipandang sebagai unsur yang sangat strategis dalam pembangunan pertahanan negara, untuk mempersiapkan Sumber Daya Manusia di bidang Engineer, Dokter, Ahli IT, serta ahli-ahli Matematika, Kimia, dan Biologi. Unhan selain memfokuskan kepada Strategi Pertahanan, Teknologi Pertahanan, harus dapat lebih memfokuskan kepada mengembangkan dasar-dasar dengan membuka program S1 untuk 300 mahasiswa, 150 orang mahasiswa Fakultas Kedokteran, 50 orang mahasiswa Fakultas Ilmu Komputer dan Informatika, 50 orang mahasiswa untuk Fakultas Teknik, 50 orang mahasiswa untuk Fakultas MIPA. Mahasiswa S1 Universitas Pertahanan ini akan mendapatkan fasilitas penuh dari UNHAN termasuk di dalamnya asrama.
Hal tersebut diungkapkan saat Menhan meresmikan Gedung Aula Merah Putih Universitas Pertahanan ini ditandai dengan pengguntingan pita dan penandatanganan Prasasti serta pemotongan tumpeng oleh Menhan RI didampingi Rektor Unhan Letjen TNI Dr. Tri Legionosuko, S.IP., M.AP.(Red)
Sumber : Kemhan,KemhanRI,Universitas Pertahanan.