Advertisement
MATALENSANEWS.com-Kabupaten Mappi merupakan salah satu kabupaten di Provinsi Papua, hasil dari pemekaran Kabupaten Merauke. Secara geografis Kabupaten Mappi berada pada posisi yang strategis yang berhadapan langsung dengan Laut Arafuru dan berada pada Papua Bagian Selatan yang menjadi pintu masuk orang, barang, dan jasa ke kabupaten-kabupaten di sekitarnya. Besarnya lahan yang ada di Kabupaten Mappi dapat dijadikan potensi dalam pengembangan wilayah Papua.
Percepatan pembangunan Papua dan Papua Barat dengan pendekatan kontekstual lokal Papua merupakan visi dari Presiden RI Joko Widodo dalam lima tahun terakhir sekaligus lima tahun ke depan.
"Ketertinggalan di wilayah-wilayah itu perlu mendapatkan perhatian kita baik melalui percepatan pembangunan infrastruktur, mendorong investasi untuk masuk, pembukaan hub baru, pengembangan kawasan ekonomi khusus, dan pembukaan kawasan industri," kutipan Presiden beberapa waktu lalu.
Secara khusus mengenai percepatan pembangunan di provinsi Papua dan Papua Barat, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas mengikuti pertemuan Audiensi dengan Pemda Kabupaten Mappi untuk membahas mengenai pengembangan Kabupaten Mappi dan Kebijakan Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat, melalui telekonferensi pada Selasa, 16 Juni 2020.
Dalam pertemuan virtual ini Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mendengarkan usulan dari pemda terkait pengembangan Kabupaten Mappi salah satunya dengan mengembangkan Kawasan Strategis Ekonomi pangan dan pengembangan kawasan ekonomi khusus, Kawasan Strategis Ekonomi Pangan merupakan koridor pengembangan ekonomi dengan kegiatan utama pertanian (padi) dan perkebunan (karet dan sagu). Sedangkan usulan pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus, dengan menjadikan Sumuraman sebagai pusat industri pengolahan.
Kementerian PPN/Bappenas menampung usulan tersebut dan akan segera meletakkan pengembangan Kabupaten Mappi dalam Revisi Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2017 terkait Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat. Percepatan Pembangunan wilayah ini akan dilakukan secara holistik dengan memadukan pembangunan di Kabupaten Mappi dalam 7 Prioritas Nasional sesuai RPJMN 2020-2024.
Menteri Suharso melihat adanya potensi peningkatan produktivitas sagu di Kabupaten Mappi. Maka, Bappenas akan mendorong pengembangan Kabupaten Mappi dengan pendekatan pengembangan sagu hulur-hilir sebagai potensi pengembangan ekonomi wilayah.
“Melihat potensi pekebunan sagu yang juga menjadi komoditas di wilayah Kabupaten Mappi, maka ada baiknya juga dikembangkan industri sagu dari hulu ke hilir, dari situ mungkin saja bisa membangkitkan tradisi makan sagu khas masyarakat Papua,” ujar Menteri seusai mengikuti Audiensi.(Red)
Sumber : Tim Komunikasi Publik
Kementerian PPN/Bappenas
Percepatan pembangunan Papua dan Papua Barat dengan pendekatan kontekstual lokal Papua merupakan visi dari Presiden RI Joko Widodo dalam lima tahun terakhir sekaligus lima tahun ke depan.
"Ketertinggalan di wilayah-wilayah itu perlu mendapatkan perhatian kita baik melalui percepatan pembangunan infrastruktur, mendorong investasi untuk masuk, pembukaan hub baru, pengembangan kawasan ekonomi khusus, dan pembukaan kawasan industri," kutipan Presiden beberapa waktu lalu.
Secara khusus mengenai percepatan pembangunan di provinsi Papua dan Papua Barat, Menteri Perencanaan Pembangunan Nasional (PPN)/Kepala Bappenas mengikuti pertemuan Audiensi dengan Pemda Kabupaten Mappi untuk membahas mengenai pengembangan Kabupaten Mappi dan Kebijakan Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat, melalui telekonferensi pada Selasa, 16 Juni 2020.
Dalam pertemuan virtual ini Menteri PPN/Kepala Bappenas Suharso Monoarfa mendengarkan usulan dari pemda terkait pengembangan Kabupaten Mappi salah satunya dengan mengembangkan Kawasan Strategis Ekonomi pangan dan pengembangan kawasan ekonomi khusus, Kawasan Strategis Ekonomi Pangan merupakan koridor pengembangan ekonomi dengan kegiatan utama pertanian (padi) dan perkebunan (karet dan sagu). Sedangkan usulan pengembangan Kawasan Ekonomi Khusus, dengan menjadikan Sumuraman sebagai pusat industri pengolahan.
Kementerian PPN/Bappenas menampung usulan tersebut dan akan segera meletakkan pengembangan Kabupaten Mappi dalam Revisi Instruksi Presiden Nomor 9 Tahun 2017 terkait Percepatan Pembangunan Papua dan Papua Barat. Percepatan Pembangunan wilayah ini akan dilakukan secara holistik dengan memadukan pembangunan di Kabupaten Mappi dalam 7 Prioritas Nasional sesuai RPJMN 2020-2024.
Menteri Suharso melihat adanya potensi peningkatan produktivitas sagu di Kabupaten Mappi. Maka, Bappenas akan mendorong pengembangan Kabupaten Mappi dengan pendekatan pengembangan sagu hulur-hilir sebagai potensi pengembangan ekonomi wilayah.
“Melihat potensi pekebunan sagu yang juga menjadi komoditas di wilayah Kabupaten Mappi, maka ada baiknya juga dikembangkan industri sagu dari hulu ke hilir, dari situ mungkin saja bisa membangkitkan tradisi makan sagu khas masyarakat Papua,” ujar Menteri seusai mengikuti Audiensi.(Red)
Sumber : Tim Komunikasi Publik
Kementerian PPN/Bappenas