Advertisement
Kab Semarang,MATALENSANEWS.com-Jajaran Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Semarang menyelenggarakan silaturahmi di Pendopo Rumah Dinas Bupati Semarang. Silaturahmi tersebut dalam rangka lepas Sambut Komandan Distrik Militer (Dandim) 0714/Salatiga dari Letkol Inf Loka Jaya Sembada.S.I.P kepada Letkol Inf Ade Pribadi Siregar,SE,M.SI,Kamis (20/01)
Bupati Semarang Ngesti Nugraha SH MH Dalam sambutannya mengatakan Pada hari ini, satu rekan kami dari jajaran Forkopimda Kabupaten Semarang,harus berpisah untuk melaksanakan tugasnyadi tempat yang baru, “Dimana ada pertemuan pasti ada perpisahan”.
"Ini semua merupakan sebuah moment perpisahan sebagai konsekuensi dari pelaksanaan tugas sebagai aparatur negara.Namun kami menyadari, bahwa Mutasi Jabatan merupakan tuntutan organisasi. Karena itu, walaupun dengan berat hati, hal ini harus kami terima dengan ikhlas"ujar Bupati.
Saya atas nama Pribadi dan Pemerintah serta Masyarakat Kabupaten Semarang, menyampaikan ucapan terimakasih yang sebesar - besarnya, disertai dengan penghargaan yang setinggi - tingginya kepada Bapak Letkol. Inf. Loka Jaya Sembada, S.IP, atas dukungan dan kerja sama selamabertugas di Kabupaten Semarang, yang sangat membantu perkembangan dan kemajuan daerah, sekaligus mengayomi dan memberi kenyamanan kepada masyarakat, sehingga suasana di wilayah hukum Kabupaten Semarang senantiasa dalam keadaan aman, tertib dan kondusif.
Kepada Pejabat Dandim 0714/Salatiga yang Baru Bapak Letkol. INF. Ade Pribadi Siregar, SE,M.Si. yang baru saja dilantik. Saya mengucapkan ”Selamat Datang” dan bergabung dalam pengabdian di Kodim 0714/Salatiga, disertai harapan semoga dapat bekerjasama dalam pembangunan disegala bidang, terutama dalam menyelenggarakan pembinaan Teritorial serta menjaga keutuhan wilayah Kabupaten Semarang dan sekitarnya, serta membantu Pemerintah Daerah dalam penanganan pandemi Covid-19 yang belum berakhir ini.pungkas Ngesti Nugraha.
Sementara itu Letkol Inf Loka Jaya Sembada,S.I.P menyampaikan terima kasih kepada jajaran Forkopimda Kabupaten Semarang. Termasuk beserta Organisasi Perangkat Daerah (OPD) Kabupaten Semarang, terkait atas dukungan dan kerja sama selama bertugas di sini.
"Diluar itu bapak Bupati Semarang seperti bapak saya sendiri dan Kapolres seperti adik sendiri,karena setiap permasalahan bisa teratasi bersama dalam penangan Covid 19 sampai sekarang bisa level 1 Di kabupaten Semarang"ujar Letkol Loka Jaya.
Letkol Inf Loka juga meminta maaf apabila ada perbuatan maupun tutur kata yang kurang berkenan selama bertugas di Kabupaten Semarang. "Saya sangat berat meninggalkan Kabupaten Semarang, namun saya harus melangkah kedepan lebih baik lagi. Dan yang paling berkesan adalah keguyubannya masyarakat Kabupaten Semarang yang luar biasa," tutur Letkol Inf Loka Jaya
Kemudian, mengawali tugasnya di Kabupaten Semarang sebagai Dandim 0714/Salatiga yang baru, Letkol Inf Ade Pribadi Siregar,SE,M.SI memohon dukungan dan kerjasama dengan Pemkab Semarang. Terutama untuk melayani masyarakat ke depan.
"Terima kasih banyak atas sambutan para jajaran Forkopimda dan seluruh OPD. Kami mohon dukungan dan kerjasamanya kedepan untuk melayani masyarakat Kabupaten Semarang," tutur Letkol Inf Ade Pribadi Siregar,SE,M,SI.
Letkol Inf Ade Pribadi Siregar berharap ia dapat mengikuti jejak seniornya, Letkol Inf Loka Jaya Sembada selama bertugas di Kabupaten Semarang. Dan dapat melaksanakan tugas dengan lebih baik lagi untuk Kabupaten Semarang. "Semoga bisa melaksanakan tugas dengan lebih baik lagi untuk Kabupaten Semarang", tutupnya.(Wahyu Nugroho/Pendim0714)