Advertisement
MATALENSANEWS.com-Foto empat terduga pelaku pengeroyokan Ade Armando viral di media sosial.
Dalam foto-foto yang beredar, terdapat wajah pria bernama Try Setia Budi Purwanto.
Dia disebut sebagai salah satu mahasiswa yang terlibat dalam pengeroyokan Ade di tengah demo 11 April 2022 di depan Gedung DPR/MPR.
Kemudian, pria asal Kampung Lembasung, Kecamatan Blambangan Umpu, Kabupaten Way Kanan itu pun lantas angkat bicara.
Try menegaskan bahwa informasi tersebut tidak benar alias hoaks karena saat kejadian ia pun mengaku tidak berada di Jakarta.
“Itu semuanya hoaks,” tuturnya, Senin (11/4/2022) malam, seperti dilansir Pojokkiri.
Terkait hal tersebut, Try pun tak tinggal diam dan langsung melaporkannya ke polisi untuk memberikan klarifikasi.
Lebih lanjut, Try menjelaskan bahwa ia tidak mengikuti aksi demonstrasi yang berlangsung di Jakarta tersebut.
Saat pengeroyokan terhadap Ade terjadi, Try mengaku tengah berada di gedung serba guna (GSG) Pemkab Way Kanan.
Hal itu lantaran ia bekerja sebagai tenaga honorer di sana.
“Tadi pagi saya kerja di GSG, soalnya saya honorer di GSG,” tandasnya.
Sementara itu, Ade Armando sendiri menjadi korban pengeroyokan sekelompok massa saat hadir dalam demo 11 April kemarin.
Tak hanya itu, sejumlah orang tak bertanggung jawab tersebut juga melucuti celana Ade.
Kemudian, pihak kepolisian telah menegaskan akan menindak tegas siapapun pelaku pengeroyokan tersebut.(*)