Advertisement
Sragen,MATALENSANEWS.com-Dalam melaksanakan tugas-tugas pokok kemanunggalan TNI bersama Rakyat, Sertu Agus Riyadi Babinsa desa Wonorejo anggota Koramil 05/Kedawung Kodim 0725/Sragen selalu rutin melaksanakan komsos dengan cara membaur bersama elemen masyarakat dan warga diwilayah Dk bendungan Desa Wonorejo. Kamis ( 08/12/2022 )
Sebagai bentuk kegiatan komsos yang dilakukan oleh Babinsa Desa Wonorejo Sertu Agus Riyadi, serta Babinsa lainnya selalu melakukan silaturahmi dengan warga masyarakat segala lapisan di wilayahnya.
Menurut Sertu Agus, salah satu tugas Babinsa di Komando Wilayah yaitu melaksanakan ajangsana atau silahturahmi di wilayah.
“Sehingga dengan rutin mengadakan komsos, kita akan mengerti perkembangan keamanan di wilayah tugas kami,” paparnya.
Selain itu, dengan rutin berkeliling menyambangi warga, kita akan mudah mendapatkan informasi baik keluhan masyarakat ataupun informasi lain yang bisa untuk kepentingan pertahanan.
Danramil Kedawung Kapten Arm Budiyanto membenarkan bahwa “sebagai aparat kewilayahan Babinsa harus selalu bersinergi dengan masyarakat, dan baik-baik dengan masyarakat,” urainya.
Menurut Bpk. Ratno ( 51 ) warga masyarakat Desa Wonorejo, “Kami sering ngobrol mgobrol dengan pak babinsa seperti ini, karena menurut kami dengan seperti ini tidak ada batasan, terlihat kompak,” terangnya disela sela bincangnya.
(Agus Kemplu)