Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Kamis, 13 Juli 2023, 8:18:00 AM WIB
Last Updated 2023-07-13T01:18:32Z
BERITA PERISTIWANEWS

Berikut Identitas, Jemaah Haji Asal Kota Salatiga Wafat di Pesawat

Advertisement


Boyolali|MATALENSANEWS.com - Seorang jemaah haji dari Kota Salatiga meninggal di pesawat saat dalam perjalanan pulang dari Arab Saudi menuju Indonesia. Saat ini jemaah masih di Medan untuk menunggu diterbangkan menuju Solo.


"Jadi kejadiannya tadi malam jam 01.05 WIB, posisi ada di pesawat saat mau transit di Kualanamu (Medan). Jadi sebelum transit di Kualanamu, jemaah tersebut sudah dinyatakan meninggal dunia," kata Humas PPIH Embarkasi Solo, Gentur Rachma Indriadi,,Selasa (11/7/2023).


Dijelaskan Gentur, jemaah yang wafat tersebut atas nama Patimah Soleh Muh Kamil (77), dari Kloter 18 asal Kota Salatiga. Meninggal dunia Selasa dini hari tadi pukul 01.05 WIB di pesawat dalam perjalanan pulang dari Arab Saudi.


Warga Gedongan RT 03 RW 02 Kecandran, Sidomukti, Kota Salatiga, itu wafat akibat serangan stroke dengan perdarahan atau intracranial cerebral nemoragil. Menurut Gentur, sesuai dengan aturan penerbangan jenazah tidak bisa terus berada di dalam pesawat hingga sampai Solo.


Sehingga harus diturunkan saat pesawat tersebut transit di bandara Kualanamu. Pesawat Garuda Indonesia yang membawa jemaah kloter 18 itu pun terbang lagi menuju bandara Adi Soemarmo, Boyolali. Sedangkan jenazah akan dibawa ke Solo melalui kargo.


"Kemudian jenazah diturunkan, akan dibawa ke SOC (Solo) melalui kargo. Ini kami di Embarkasi Solo masa pemulangan berkoordinasi dengan pihak maskapai dengan garuda untuk kesiapan pemulangan jenazah Ibu Patimah yang saat ini posisi masih berada di Kualanamu," jelasnya.


Jenazah Patimah, lanjut dia, kemungkinan akan dibawa melalui kargo ikut dengan Kloter 19 Embarkasi Solo. Kloter 19 asal kabupaten Temanggung dijadwalkan mendarat di bandara Adi Soemarmo, nanti malam pukul 21.15 WIB.


Setelah diturunkan dari pesawat dan dilakukan serah terima, jenazah selanjutnya nanti akan dipulangkan ke rumah duka di Kota Salatiga menggunakan mobil ambulans.


"Saat ini menunggu kesiapan pesawat yang akan membawa dalam cargo (dari bandara Kualanamu ke Adi Soemarmo)," imbuh Gentur.


Lebih lanjut Gentur menyampaikan, sesuai data Siskohat jumlah jemaah haji Embarkasi Solo yang wafat sebanyak 89 orang. Sebanyak 82 jemaah berasal dari Jateng dan tujuh dari DIY.


"Untuk jemaah haji yang sakit di Arab Saudi saat ini tercatat 49 orang, seluruhnya dirawat di Mekah," terangnya.(GT)