Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Kamis, 26 Oktober 2023, 12:35:00 PM WIB
Last Updated 2023-10-26T05:35:53Z
NEWSRegional

Warga Bersama Pemda Taliabu Gelar Aksi Galang Dana Untuk Palestina

Advertisement


BOBONG| Matalensanews.com – Warga Ibukota Bobong, Kabupaten Pulau Taliabu, antusias melakukan penggalangan dana.


Dalam rangka untuk membantu warga Palestina yang saat ini tengah mengalami kesulitan menghadapi peperangan di timur tengah.


Amatan sejumlah wartawan  di lapangan, Rabu (25/10/2023), sejumlah warga menggunakan satu unit mobil Pick Up. 


Mereka mengelilingi Ibukota Bobong sambil menyuarakan bantuan untuk warga Palestina. 


Koordinator penggalangan Dana Pulau Taliabu, Marjun mengaku aksi sosial baru dilakukan hari pertama


Rencananya, mereka akan menggalang hingga capaian anggaran yang ditargetkan terpenuhi. 


"Alhamdulillah, kami baru aksi jelang 2 jam, dana terkumpul kurang lebih senilai Rp 13.606.000 (Tiga belas juta lebih)," katanya. 


Menurut Marjun, aksi penggalangan dana tersebut didukung oleh semua pihak, baik dari pimpinan OPD lingkup Pemkab Taliabu maupun Polres setempat. 


Karena itu, penggalangan dana ini akan direncanakan berlanjut selama tiga hari. 


"Aksi penggalangan dana ini berlanjut hingga hari Jum'at, dan sudah mendapatkan respon dengan baik dari Polres Pulau Taliabu dan Pemerintah Daerah setempat," pungkasnya. 


Ditempat terpisah, Kasat Pol-PP Pulau Taliabu, Haruna Masuku, turut ikut dalam aksi penggalangan dana hari pertama.



Ia menyampaikan dukungan penuh warga Taliabu dalam membantu saudara-saudari yang berada di Palestina yang sangat menderita disana. 


Kami akan terus untuk penggalangan dana untuk membantu warga masyarakat Palestina yang sangat susah, karena dalam mengalami peperangan. 


"Kami atasnama Pemerintah Daerah mendukung penuh dalam aksi kemanusiaan ini," tuturnya.  (Jek)