Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Minggu, 28 Januari 2024, 3:04:00 PM WIB
Last Updated 2024-01-28T08:58:08Z
BERITA TNINEWS

KSAL Sidak ke Mako Puspomal dan Pimpin Sertijab Jabatan Strategis TNI AL

Advertisement


JAKARTA|MATALENSANEWS.com- - Kepala Staf TNI Angkatan Laut (KSAL) Laksamana TNI Muhammad menggelar inspeksi mendadak (sidak) ke Mako Puspomal, Kelapa Gading, Jakarta Utara, Sabtu 27 Januari 2024. Dalam sidak tersebut, KSAL didampingi sejumlah pejabat utama Mabesal. 


Saat KSAL sidak, diterima langsung oleh Danpuspomal Laksamana Muda TNI Samista dan seluruh prajurit Puspomal. 


"Giat Sidak kali ini dilaksanakan secara random/acak yang bertujuan untuk mengetahui secara langsung bagaimana kesiapsiagaan prajurit jajaran TNI AL dan situasi serta kondisi di satuan-satuan terutama pada saat hari libur," kata KSAL dalam keterangannya, Minggu (28/1/2024).


KSAL beserta rombongan juga berkesempatan mengasah kemampuan menembak pistol di Lapangan Tembak Mako Puspomal. "Selain menembak juga dilaksanakan Fun Game ketangkasan lempar pisau dan penanaman pohon langka di lahan Puspomal," tutupnya. 


Sebelumnya, KSAL Laksamana TNI Muhammad Ali memimpin serah terima jabatan (sertijab) tiga posisi strategis pejabat pimpinan Komando Utama di jajaran TNI AL. Sertijab ini digelar di Markas Besar Angkatan Laut (Mabesal), Cilangkap, Jakarta Timur, Kamis (25/10/2023). 


KSAL mengatakan, serah terima sejumlah jabatan strategis di TNI AL merupakan perwujudan dari komitmen, untuk terus melaksanakan regenerasi kepemimpinan di lingkungan TNI AL agar terus berjalan. 


"Hal tersebut bertujuan agar organisasi senantiasa memperoleh kinerja yang berkesinambungan serta optimal yang bersumber dari pemikiran-pemikiran baru dan segar, sehingga mampu mengikuti perubahan lingkungan strategis yang selalu dinamis," kata KSAL. 


Adapun ketiga jabatan tersebut adalah Komandan Komando Pendidikan dan Pengembangan Angkatan Laut (Dankodiklatal), Gubernur Akademi Angkatan Laut (Gubernur AAL), dan Komandan Pusat Penerbangan Angkatan Laut.(Agus/Djoko S)