Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Selasa, 05 Maret 2024, 4:23:00 PM WIB
Last Updated 2024-03-05T09:23:34Z
BERITA POLISINEWS

Operasi Pekat, Polres Ternate Amankan Ratusan Cap Tikus dari Mobil Pick Up

Advertisement


TERNATE | MatalensaNews.com–Kasat Samapta Polres Ternate, AKP Purnomo, memimpin razia miras Ops Pekat di Pasar Barito, Kelurahan Gamalama, Kecamatan Ternate Tengah. 


Kapolres Ternate Niko Irawan, S.I.K melalui Kasi Humas Polres Ternate Iptu Wahyuddin menjelaskan, Anggota mendapat informasi dari masyarakat tentang adanya minuman keras yang diselundupkan melalui kapal Ferri KM. Maming dari Pelabuhan Sofifi ke Pelabuhan Ferri Bastiong Ternate, menggunakan mobil pick-up, yang beralamat di Kelurahan Bationg, Kecamatan Ternate Selatan.


Dengan cepat, anggota polisi menuju tempat kejadian perkara (TKP) di Kelurahan Bastiong, Kecamatan Ternate Selatan. 


"Setelah melakukan pemeriksaan terhadap mobil tersebut, mereka membawa mobil tersebut ke Pasar Barito, di Kelurahan Gamalama, Kecamatan Ternate Tengah, untuk membongkar barang bawaannya," Ujar Iptu Wahyu.


Lanjut Iptu Wahyu, Setelah dibongkar, anggota polisi menemukan minuman keras jenis cap tikus sebanyak 100 kantong plastik yang disembunyikan di dalam karung berisi ubi.


Barang bukti tersebut kemudian diamankan dan sopir mobil pick-up tersebut dibawa ke Markas Komando (Mako) Polres Ternate untuk proses hukum lebih lanjut. 


Aksi razia yang dipimpin oleh Kasat Samapta Polres Ternate ini membuktikan komitmen pihak berwenang dalam memberantas peredaran miras ilegal di Kota Ternate." Tutup Iptu Wahyu. (Red)


Sumber" Humas Polda Maluku Utara.