Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Minggu, 01 Desember 2024, 9:02:00 PM WIB
Last Updated 2024-12-01T14:03:24Z
BERITA POLISINEWS

Polsek Dempet Kawal Ketat Pengiriman Kotak Suara Pilkada ke KPU Demak

Advertisement


Demak|MATALENSANEWS.com– Polsek Dempet melaksanakan pengamanan dan pengawalan ketat terhadap pengiriman kotak suara hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 dari Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Dempet menuju Komisi Pemilihan Umum (KPU) Demak pada Minggu (1/12/2024).


Kapolsek Dempet, AKP Ririk Solekul Hadi, S.E., menyampaikan bahwa pengawalan dilakukan untuk memastikan logistik Pilkada tiba dengan aman di gudang KPU Demak, yang berlokasi di Geneng, Mijen, Kabupaten Demak.


“Kami lakukan pengamanan dan pengawalan secara ketat untuk memastikan kotak suara dalam kondisi aman hingga sampai ke gudang KPU Demak,” ujar AKP Ririk.


Proses pergeseran logistik ini melibatkan 92 kotak suara pemilihan gubernur, 92 kotak suara pemilihan bupati, serta 368 bilik suara. Logistik diangkut menggunakan dua unit truk dengan pengawalan langsung oleh anggota Polri bersama PPK dan Panitia Pengawas Kecamatan (Panwascam).


Pengamanan dipimpin langsung oleh Kapolsek Dempet bersama jajarannya, yaitu Ipda Suwarjo, S.H., Aiptu Dwi Wahyu, S.H., dan Aipda Arif, S.H., serta petugas dari KPU dan PPK. Sesampainya di gudang KPU Demak, logistik disambut oleh komisioner dan staf KPU serta personel kepolisian yang telah bersiaga di lokasi.


“Pengiriman kotak suara berjalan lancar tanpa hambatan, dan seluruh logistik Pilkada diterima dalam keadaan aman,” tambah AKP Ririk.


Pengawalan ketat ini dilakukan untuk menjaga kepercayaan publik dan memastikan transparansi dalam pelaksanaan Pilkada Serentak 2024.(Farid)