Advertisement
Laporan : Goent
Salatiga|MATALENSANEWS.com– Sebanyak 390 ijazah milik alumni Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 1 Salatiga sejak tahun 2011 hingga sekarang masih tersimpan di sekolah. Pihak sekolah mengimbau para alumni untuk segera mengambil dokumen penting tersebut.
Kepala MAN 1 Salatiga, Munawir, menegaskan bahwa proses pengambilan ijazah tidak dipungut biaya.
"Kami memastikan bahwa tidak ada kewajiban administrasi yang harus dipenuhi. Silakan datang dan ambil ijazahnya tanpa biaya apa pun," ujarnya.
Syarat Pengambilan Ijazah
Menurut Kepala Tata Usaha MAN 1 Salatiga, Agus Ibnu Ibad, ada beberapa ketentuan bagi alumni yang ingin mengambil ijazahnya:
- Bagi alumni yang belum cap tiga jari, pengambilan tidak bisa diwakilkan dan harus dilakukan sendiri.
- Bagi alumni yang sudah cap tiga jari, ijazah bisa diambil oleh perwakilan dengan syarat membawa surat kuasa dan fotokopi KTP pemilik ijazah.
"Kami berharap informasi ini bisa segera tersebar luas agar para alumni yang masih memiliki ijazah di sekolah dapat segera mengambilnya," kata Agus dalam pernyataan resminya pada Senin (17/2/2025).
Segera Urus Ijazah!
Pihak sekolah mengingatkan bahwa ijazah merupakan dokumen penting yang diperlukan untuk berbagai keperluan, seperti melamar kerja atau melanjutkan pendidikan. Oleh karena itu, alumni diminta segera mengurus pengambilannya.
Untuk informasi lebih lanjut, alumni dapat langsung menghubungi pihak sekolah atau datang ke kantor MAN 1 Salatiga pada jam kerja.(*)