Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Jumat, 14 Februari 2025, 3:14:00 PM WIB
Last Updated 2025-02-14T08:14:54Z
BERITA TNINEWS

Kodam IV/Diponegoro Resmikan Jembatan Gantung Merah Putih ke-11 di Klaten

Advertisement


Klaten
 |MATALENSANEWS.com– Kodam IV/Diponegoro kembali mempersembahkan Jembatan Gantung Merah Putih ke-11 untuk masyarakat Jawa Tengah. Jembatan yang terletak di Desa Talang, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten ini diresmikan oleh Pangdam IV/Diponegoro Mayjen TNI Deddy Suryadi, S.I.P., M.Si., bersama Wakil Bupati Klaten, pada Selasa (11/2/2025). Peresmian tersebut disaksikan oleh masyarakat setempat.


Sebelumnya, di lokasi ini terdapat Jembatan Modran yang menghubungkan Desa Planggu, Kecamatan Trucuk, dengan Desa Talang, Kecamatan Bayat. Namun, jembatan tersebut rusak akibat banjir besar dan tidak lagi dapat digunakan.


"Alhamdulillah, dengan selesainya jembatan gantung ini, masyarakat kini memiliki akses yang lebih cepat, terutama untuk mobilisasi antar desa. Selain itu, saat musim hujan tiba, jembatan ini tidak akan tertutup sampah seperti sebelumnya," ujar Pangdam IV/Diponegoro dalam sambutannya.


Pesan untuk Menjaga Kebersihan Sungai

Pangdam menyoroti bahwa jembatan sebelumnya rusak akibat sampah yang tersangkut di tiang jembatan, menyebabkan penyumbatan aliran air dan mengakibatkan banjir ke permukiman serta persawahan warga.


"Kami berharap masyarakat dapat merawat dan menjaga jembatan ini, termasuk menjaga kebersihan lingkungan dengan tidak membuang sampah ke sungai," tambahnya.


Selama proses pembangunan, TNI bekerja bergotong royong bersama masyarakat dan Polri. Pangdam menegaskan bahwa pembangunan ini tidak hanya bertujuan meningkatkan akses transportasi, tetapi juga untuk memupuk semangat persatuan dan budaya gotong royong di tengah masyarakat.


Tinjauan dan Pemberian Bantuan kepada Warga

Usai peresmian, Pangdam bersama Wakil Bupati Klaten, jajaran PJU TNI-Polri, serta Forkopimda setempat, meninjau dan mencoba langsung Jembatan Gantung Merah Putih ke-11 tersebut. Acara dilanjutkan dengan pemberian tali asih berupa paket sembako dan alat bantu kesehatan kepada masyarakat.(Goent