Deoxa Indonesian Channels

lisensi

Advertisement MGID

Kamis, 20 Februari 2025, 7:22:00 PM WIB
Last Updated 2025-02-20T12:36:40Z
LENSA POLITIKNEWS

Pelantikan 481 Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah Terpilih Hasil Pilkada Serentak 2024

Advertisement


Jakarta|
MATALENSANEWS.com– Sebanyak 481 pasangan kepala daerah dan wakil kepala daerah hasil Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Serentak 2024 resmi dilantik pada Kamis (20/02/2025) di Istana Negara, Jakarta. Acara yang dipimpin oleh Sekretaris Jenderal Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) Komjen Pol Drs. Tomsi Tohir tersebut dihadiri oleh sekitar 3.000 tamu undangan.


Pelantikan ini dihadiri oleh Presiden RI Prabowo Subianto, didampingi Wakil Presiden Gibran Rakabuming Raka. Hadir pula sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju serta para pejabat tinggi negara lainnya.


Dalam sambutannya, Presiden Prabowo Subianto menekankan pentingnya integritas dan komitmen para kepala daerah dalam mengemban amanah rakyat. "Saudara-saudara dipilih oleh rakyat dan untuk rakyat. Bekerjalah dengan tulus dan penuh tanggung jawab," tegas Prabowo.


Sebanyak 481 pasangan kepala daerah yang dilantik terdiri atas 33 gubernur dan wakil gubernur, 363 bupati dan wakil bupati, serta 85 wali kota dan wakil wali kota, dengan total 961 orang pejabat daerah baru.


Pelantikan dimulai dengan menyanyikan lagu kebangsaan Indonesia Raya, dilanjutkan dengan pembacaan Keputusan Presiden dan sumpah/janji jabatan yang dipandu oleh pejabat yang melantik. Prosesi ditutup dengan penandatanganan pakta integritas serta doa bersama.


Dengan dilantiknya kepala daerah terpilih ini, diharapkan mampu membawa perubahan positif dan percepatan pembangunan di masing-masing wilayah, sesuai dengan visi dan misi yang telah dijanjikan pada masa kampanye Pilkada 2024.(Den Bagus)